AIO Store

aio store, toko elektronik cirebon

5 Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Membeli Barang Elektronik Online

Halo Sobat AIO! Zaman yang semakin canggih dan perkembangan teknologi yang kini merambah hampir ke seluruh lini kehidupan manusia, bahkan menawarkan semua hal serba instan. Di tahun 2022 ini, pandemi masih menghantui masyarakan Indonesia dengan adanya varian terbaru yaitu Omicron. Hal tersebut jelas membuat sebagian besar masyarakat enggan untuk datang ke toko untuk berbelanja barang-barang kebutuhan elektronik. Mereka yang paham, akan lebih memilih untuk berbelanja melalui marketplace daring. Nah berkaitan dengan hal tersebut, pada pembahasan di artikel ini saya akan memberikan 5 hal yang harus diperhatikan saat membeli barang elektronik online. Apa saja? simak baik-baik ya!

Mencari toko elektronik terpercaya atau terbaik

5 Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Membeli Barang Elektronik OnlineHal pertama yang harus di perhatikan adalah cari toko elektronik yang memang sudah terpecaya atau sudah mempunyai nama besar. Karena hal ini dapat mengurangi risiko terjadinya penipuan, barang tidak sesuai/cacat, kerusakan barang, atau lainnya. Kamu dapat melihat profil toko yang sedang dikunjungi, contohnya pada online store tokopedia AIO Store.

Kamu bisa klik logo AIO Store, kemudian akan masuk ke beranda toko. Disini kamu dapat melihat rating kualitas produk yang dijual, ada informasi seputar toko, dan juga status toko.

Jika nilai reputasi sebuah toko yang dimiliki tinggi, maka kamu jangan ragu untuk membeli produk di toko tersebut. Selain itu, jangan lupa untuk membaca aturan dan ketentuan yang dibuat oleh toko tersebut, karena beberapa toko mungkin berbeda dari biasanya. Jika kamu belum paham maka jangan malu untuk bertanya langsung menggunakan fitur chat penjual.

Melihat spesifikasi produk

Hal kedua adalah melihat dengan rinci seperti apa spesifikasi produk yang dimiliki. Karena sistem penjualannya online, maka kamu sebagai pembeli tidak bisa melakukan pengecekan secara langsung terhadap barang yang akan kamu beli. Sebagai gantinya, konsumen akan diberikan informasi detail mengenai produk yang dipajang. Mulai dari foto produk, nama beserta tipe produk, hingga spesifikasi detail seperti dimensi, berat, garansi, sampai kelengkapan packaging. Semua itu wajib kamu perhatikan dengan teliti agar tidak menyesal ketika sudah membelinya. Jika tidak ada informasi spesifikasi produk atau kurang lengkap, maka kamu bisa tanyakan pada pihak penjual.

Produk memiliki jaminan garansi

Garansi produk adalah hal yang penting untuk diperhatikan saat membeli barang-barang elektronik. Pada umunya garansi dapat diklaim jika terjadi kerusakan yang bukan disebabkan oleh pihak pembeli dalam hal ini adalah cacat pabrik. Sedangkan garansi tidak akan bisa diklaim apabila kerusakan disebabkan oleh kecerobohan dari pengguna. Beberapa yang peru diperhatikan mengenai garansi produk adalah :

  1. Jangka waktu garansi, semua pabrik memberikan jangka waktu yang berbeda-beda tergantung kebijakan dari pihak pabriknya. Semakin lama masa garansi maka akan menambah poin plus pada produk tersebut.
  2. Garansi apa yang diberikan, setiap produk mempunyai garansi untuk masing-masing partisi pada produknya. Contohnya pada AC yang umumnya punya 2 garansi yaitu garansi sparepart dan kompresor, kemudian TV punya garansi panel.
  3. Kemudahan klaim garansi, garansi yang menurut saya baik adalah garansi yang mudah untuk urusan klaim. Akan menjadi percuma jika garansi yang ditawarkan cukup lama, namun proses klaimnya susah. Maka pilih garansi yang mempersulit kita saat melakukan klaim garansi.

Melihat review produk

Setelah pembeli menerima paket pembelian, kebanyakan pihak penjual pasti mengharapkan pembeli untuk mengisi kolom review produk yang dibeli. Nah, kolom ini hanya bisa diisi ketika pesanan sudah diterima oleh pihak konsumen. Sebelum membeli produk yang kamu inginkan, alangkah baiknya kamu melihat terlebih dahulu review produknya. Apakah bagus atau tidak? Bentuk aslinya seperti apa? dan lain sebagainya. Saya sendiri menyarankan agar belilah produk di toko yang mempunyai review bagus lebih banyak dibanding yang buruk. Karena kredibilitas toko dan produk juga perlu untuk diperhatikan dan menjadi bahan pertimbangan sebelum membeli.

Mencari official store

Jika kamu masih ragu, kamu bisa membeli produk langsung di official store. Karena umunya official store menawarkan barang yang kualitasnya langsung dari pabrik serta harganya juga lebih murah jika dibandingkan membelinya di toko biasa. Official Store sendiri biasanya mudah untuk ditemukan disetiap marketplace online. Kamu hanya perlu memasukkan kata kunci merk apa yang akan dicari.

Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika ingin membeli barang elektronik melalui online store di marketplace ternama. Selalu ingat untuk memastikan kembali kualitas produk yang kamu beli, apakah original atau hanya produk ‘KW’ (palsu). Sekian artikel ini, jika kamu ingin mengetahui lebih dalam mengenai AC atau peralatan elektronik lainnya kamu bisa klik tautan disini. Jangan lupa kunjungi juga online store kami yang tersedia di bawah ini

       

atau kamu juga bisa datangi toko kami di Jalan Kalijaga No. 4 Kesunean Kota Cirebon. See you in the next article!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top